PENGARUH DEBT TO ASSETS RATIO, RETURN ON ASSETS, TOTAL ASSETS TURNOVER, CURRENT RATIO TERHADAP HARGA SAHAM PADA PT PRIMARINDO ASIA INFRASTRUCTURE TBK PERIODE 2015-2024

Penulis

  • Niken Diah Ayu Pitaloka Universitas Pamulang
  • Widya Intan Sari Universitas Pamulang

DOI:

https://doi.org/10.64705/semj.v1i1.3

Kata Kunci:

Debt to Assets Ratio, Return On Assets, Total Assets Turnover, Current Ratio, Harga Saham

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Debt to Assets Ratio (DAR), Return On Assets (ROA), Total Assets Turnover (TATO), dan Current Ratio (CR) terhadap Harga Saham pada PT Primarindo Asia Infrastructure Tbk Periode 2015-2024. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode regresi linear berganda dan pengujian dilakukan dengan bantuan program SPPS 29. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara simultan keempat variabel independen berpengaruh terhadap Harga Saham, dibuktikan dengan nilai Fhitung sebesar 8,150 yang lebih besar dari Ftabel sebesar 5,19, serta nilai signifikan sebesar 0,020 yang lebih kecil dari 0,05. Nilai Adjusted R Square sebesar 0,761 menunjukkan bahwa 76,1% variasi Harga Saham dapat dijelaskan oleh faktor lain diluar model penelitian ini. Secara parsial, variabel Debt to Assets Ratio nilai Thitung sebesar 3,240 dan Return On Assets sebesar 4,548 memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Harga Saham karena Thitung > Ttabel (2,570). Variabel Total Assets Turnover dengan nilai Thitung sebesar -3,101 juga berpengaruh signifikan namun dengan arah negatif, karena Thitung < Ttabel. Sementara itu, variabel Current Ratio memiliki nilai Thitung sebesar -0,714 yang lebih kecil dari Ttabel, serta signifikansi > 0,05, sehingga disimpulkan tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham.

Referensi

Al Umar, A. U. A., Arinta, Y. N., Anwar, S., Savitri, A. S. N., & Faisal, M. A. (2020). Pengaruh Profitabilitas Terhadap Harga Saham Pada Jakarta Islamic Index: Struktur Modal Sebagai Variabel Intervening. Inventory: Jurnal Akuntansi, 4(1), 22-32.

Fahmi. (2018). Analisis Rasio keuangan sebagai salah satu alat ukur kinerja keuangan. (N. D. Amran Hapsan, Ed.) CV. Ruang Tentor.

Ghozali, I. (2016) Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 23 (Edisi 8), Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hery. (2018). Analisis Rasio Keuangan sebagai Salah Satu Alat Ukur Kinerja Keuangan. (Amran Hapsan, & Nuryani Dwi Astuti, Eds.) CV. Ruang Tentor.

Kasmir. (2021). Navigasi Finansial: Memahami Dampak Current Ratio dan Total Assets turnover dalam Mengatasi Krisis Keuangan. (A. Sofatunisa, Ed.) Komplek Perumahan Janatipark III, Cluster Copernicus Blok D-07, Cibeusi, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45363: Mega Press Nusantara.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta Bandung.

Adipalguna, I. S., & Suarjaya, A. A. G. (2016). Pengaruh Likuiditas, Solvabilitas, Aktivitas, Profitabilitas, dan Penilaian Pasar Terhadap Harga Saham Perusahaan LQ45 di BEI. E-Jurnal Manajemen Unud, 5(12), 7638-7668 .

Anton, A., Usdeldi, U., Siregar, N. Y., & Saputra, H. (2024, Juni). Pengaruh Current Ratio (CR), Total Assets Turnover (TATO), Return On Equity (ROE), dan Debt to Assets Ratio (DAR) terhadap Harga Saham Pada Sektor Energi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2022. LUCRUM: Jurnal Bisnis Terapan , 4(2), 188-198.

Liani, E., & Widodo, A. (2021, September). Pengaruh Return On Assets (ROA), Debt to Assets Ratio (DAR) Terhadap Harga Saham pada PT. Jaya Real Property Tbk Periode tahun 2010-2019 . Jurnal Neraca Peradaban, 1(3), 188-191.

Nur’aidawati, S. (2018, Maret ). Pengaruh Current Ratio (CR), Total Asset Turnover (TATO), Debt to Equity Ratio (DER), dan Return On Asset (ROA) Terhadap Harga Saham dan Dampaknya Pada Nilai Perusahaan (Studi Kasus pada Sepuluh Bank Terbesar yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2015). Jurnal Sekuritas (Saham, Ekonomi, Keuangan dan Investasi), 1(3), 70–83.

Pratama, I. N. A., & Matta, Y. D. (2024, Desember). Pengaruh Total Asset Turnover (TATO) dan Net Profit Margin (NPM) terhadap Harga Saham pada PT Matahari Department Store Tbk Periode 2013 - 2023. Cakrawala: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis,

Sari, W. I. (2025). Pengaruh Current Ratio, Return on Assets dan Earning Per Share terhadap Harga Saham PT. Hanjaya Mandala Sampoerna tbk Periode 2014-2023. Cakrawala: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis, 2(1), 176-188.

Simangunsong, R. R., Kusmawati, Y., & Karmiyat, S. (2025, April). Pengaruh Current Ratio (CR) dan Return On Asset (ROA) terhadap Harga Saham pada PT Gudang Garam Tbk Periode 2014 –2023. Scientific Journal Of Reflection: Economic, Accounting, Management and Business , 8(2), 594-601.

Unduhan

Diterbitkan

2025-08-22

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

Artikel Serupa

<< < 1 2 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.